Menu

Mode Gelap

Hukum · 18 Sep 2023 14:08 WIB ·

Polda Lampung Lakukan Pengawasan Ketat Terhadap Anggota Terkait Peredaran Narkoba


					Polda Lampung Lakukan Pengawasan Ketat Terhadap Anggota Terkait Peredaran Narkoba Perbesar

Pojokpost.com, Bandar Lampung – Polda Lampung akan melakukan pengawasan terhadap seluruh anggotanya. Hal itu buntut mantan Kepala Satuan (Kasat) Narkoba Polres Lampung Selatan, AKP Andri Gustami, yang terlibat dalam jaringan peredaran narkoba.

Kabid Humas Polda Lampung, Kombes Umi Fadhilah Astutik, mengatakan pihaknya akan melakukan pengawasan terhadap seluruh anggota.

“Kami secara internal melakukan pengawasan terhadap anggota. Kami akan tes urine mendadak seluruh anggota,” ujar Umi, Senin, 18 September 2023.

Pihaknya juga akan memperketat jalur-jalur perlintasan peredaran narkoba, seperti Pelabuhan Bakauheni dan Bandara Radin Intan, Lampung Selatan.

“Kami akan periksa hotel dan apartemen yang diduga menjadi gudang narkoba,” kata dia.

Dia melanjutkan, saat ini Andri Gustami masih menjalani pemeriksaan di Mabes Polri. “Hasil pemeriksaan sementara, AG berperan melancarkan pengiriman narkoba dari Lampung menuju Jakarta melalui Pelabuhan Bakauheni,” kata dia.

Sementara untuk sidang kode etik perwira tersebut belum dapat dijadwalkan. Namun, dia memastikan akan ada tindakan tegas sesuai peraturan jika perbuatannya terbukti.

“Pemeriksaan masih menunggu jadwal yang bersangkutan. AG juga masih diperiksa di Bareskrim Mabes Polri,” kata dia. (Red)

Artikel ini telah dibaca 4 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Klarifikasi Tidak Ada Lobi Terkait Hal Koperasi Korpri Berjaya

26 September 2023 - 12:34 WIB

Geger ! Warga Ganjaragung Metro Barat Menemukan Mayat

21 September 2023 - 09:45 WIB

Sadis !! Dua Remaja Lampung Tengah Tega Tikam Tetangga Hingga Tewas

20 September 2023 - 11:54 WIB

Polisi Tangkap Pembunuh Tukang Ojek di Pekon Sukabanjar

19 September 2023 - 15:19 WIB

Kasus Maling HP di Gadingrejo Dilimpahkan ke JPU

19 September 2023 - 15:18 WIB

Trending di Hukum